MPP Kota Magelang Resmi Dibuka Oleh MenPANRB Tjahjo Kumolo

No Comments

KOTA MAGELANG – Mal Pelayanan Publik (MPP) Kota Magelang resmi dibuka oleh Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Repormasi Birokrasi (Men PANRB) Tjahjo Kumolo, Kamis (17/3/2022). MPP menjadi wujud komitmen pemerintah daerah untuk menghadirkan pelayanan publik terpadu.

MPP Kota Magelang menempati di lantai 2 Gedung Kyai Sepanjang Jalan Kartini no.4 Kota Magelang.

Sebagai informasi, MPP di Kota Magelang merupakan MPP ke-54 yang berdiri di Indonesia dan ke-11 di Provinsi Jawa Tengah. Terdapat 303 jenis layanan dari pemerintahan, BUMN/D, maupun pihak swasta yang turut bergabung dalam MPP ini.

MPP ini beroperasi setiap Senin-Kamis pukul 08.00-15.00 WIB dan hari Jumat pukul 08.00-11.00 WIB. Berbagai fasilitas dihadirkan di MPP ini agar masyarakat merasa nyaman.

More from our blog

See all posts
No Comments